Kit Kat Marketing Campaign - 'Meet the Break Machine'

Pada setiap kampanye pemasaran atau iklan yang dilakukan oleh produk Kit Kat sangat menarik di setiap daerah yang berbeda karena, Kit Kat sejak awal memiliki ciri khasnya sendiri dengan slogannya yaitu “Have a Break, Have a Kit Kat” sehingga Kit Kat memiliki kesan tersendiri yang dapat diberikan atau disampaikan pada konsumennya. Jadi, diblog gue kali ini gue akan melakukan pembahasan tentang salah satu kampanye pemasaran dari produk Kit Kat yang dilakukan di Paraguay. 



Kampanye pemasaran yang Kit Kat lakukan pada kali ini di Paraguay disebut dengan ‘Meet the Break Machine’ yaitu Kit Kat membuat suatu mesin bernama “Break Machine”. Target dari kampanye pemasaran ini berasal dari permasalah yang terjadi yaitu orang saat ini hidup dengan kesibukan ditunjukan dengan orang-orang yang berjalan sangat cepat. Kemudian, Kit Kat membuat mesin tersebut bagi pejalan kaki yang lelah dan ingin beristirahat dan Break Machine Kit Kat mengajak untuk duduk dan beristirahat sebentar dari kesibukan mereka, didepan mesin tersebut. 

Dalam Break Machine Kit Katini terdapat sensor yang akan mengidentifikasi orang yang duduk beristirahat didepan mesin tersebut minimal dalam waktu satu menit. Setelah waktu yang ditentukan tersebut, break machine Kit Kat ini menyediakan lebih dari 20.000 Kit Kat yang akan dikeluarkan oleh mesin tersebut sebagai hadiahuntuk orang yang memutuskan beristirahat ditengah kesibukannya. Hasilnya adalah 6000 orang melakukan interaksi atau tanggapan pada mesin tersebut. 

Kampanye pemasaran yang dilakukan Kit Kat ini merupakan hal yang sangat bagus dan menarik hingga dengan cepat memberi dampak yang besar pula di media sosial, orang-orang membicarakan dan memposting di akun media sosial mereka. Ide Break Machine ini dibuat juga berdasarkan ciri dari tagline Kit Kat tersebut “Hive a Break, Have a Kit Kat” yang sangat menggambarkan kesan dari Kit Kat itu sendiri dan hanya dimiliki oleh produk Kit Kat sehingga tidak ada produk yang dapat membuat kampanye pemasaran seperti yang dibuat oleh Kit Kat ini. 


Comments

Popular Posts